abuabbad.com

Home » Posts tagged 'IGI'

Tag Archives: IGI

Sharing Creative Writing, Blogging & Teaching Di TWC #2

Berkahnya memberi arti tentang profesi keguruan dan sharing pengalaman menulis dan blogging bersama para guru-guru hebat yang meluangkan waktu liburannya untuk menggali ilmu dan wawasan seputar dunia literasi pendidikan di Wisma UNJ tanggal 6-7 Juli 2013. Acara yang bertajuk Teacher Writing Camp (TWC) #2 ini merupakan kelanjutan dari pelatihan menulis bagi guru serta TWC #1. Beberapa narasumber dari lingkup pendidikan, media, praktisi IT, operator seluler sampai guru blogger dihadirkan untuk memberi motivasi, spirit dan mem-push guru-guru. Di TWC #2 ini juga dilaunching buku kolaborasi (bunga rampai) yang berisikan kompilasi tulisan-tulisan para peserta TWC #1 dengan judul “Dahsyatnya Guru Menulis & Ngeblog”. Saya mendapat kesempatan dari panitia untuk menyampaikan seputar Creative Writing, Blogging, and Teaching bersama Mis Nunung yang juga guru blogger dari SMK Al-Muslim Tambun Bekasi (liputan sesi kami dari peserta silahkan dibaca disana). Sebelumnya juga disampaikan materi dari mba Ester (wartawati Kompas). Peserta begitu antusias dan nampak bersemangat saat praktek menulis di setiap sesi pun diadakan. (more…)

Digital Education: “Using ICT to learn” not “Learning to use ICT”

Perkembangan dunia pendidikan sangat berkembang pesat di era digital seperti sekarang ini. Informasi seputar pembelajaran seakan tak ada batas untuk mengakses. Metode mengajar pun mau tidak mau harus mengalami transformasi ke arah metode yang baru, dari metode konvensional ke metode ICT (Information and Communications Technology). Namun pertanyaannya, Teachers, are you ready?. Pertanyaan tersebut disampaikan oleh salah seorang Honorary Member of International Junior Science Olympiad yang juga peneliti senior di LIPI (Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia) Prof. Dr. Masno Ginting pada awal presentasinya di Seminar Digital Education yang diselenggarakan oleh Pesona Edukasi (PesonaEdu). (more…)

ICT Untuk Pembelajaran Abad 21

Perkembangan teknologi memang akan selalu pesat dalam era globalisasi seperti sekarang ini. Keadaan demikian tidak bisa kita hindari sebagai seorang pendidik. Bukan berarti kita harus resisten merespon keadaan ini, melainkan kita harus kreatif dan inovatif dalam menggunakan teknologi agar pembelajaran pun tidak lagi monoton dan konservatif. Optimalisasi Pemanfaatan ICT Untuk Pembelajaran Abad 21 menjadi sangat urgen untuk dikembangkan. Hal inilah yang setidaknya ingin dijawab dan dibagi kepada para guru se-Indonesia oleh Ikatan Guru Indonesia (IGI). (more…)